DYA's greeting

Kita hidup dalam ketegangan, dari waktu ke waktu, Serta dari hari ke hari, Dengan kata lain kita adalah Pahlawan dari cerita kita sendiri. Pengetahuan adalah warisan yang mulia, Budi pekerti ibarat pakaian yang baru dan pikiran ibarat cermin yang bening. Kita melihat kebahagiaan itu seperti pelangi, Tidak pernah berada diatas kepala sendiri, Tetapi selalu berada diatas kepala orang lain. Walaupun belum bisa hidup bahagia seutuhnya tapi akan lebih bahagia jika bisa mengindahkan hidup orang lain.

Welcome to my blog "My Spirit My Inspiration". Enjoy for read it..!!!

19 April 2012

UN SMK (16-18 April 2012)

Wuuuaaaaaaaaaaahh...
It's very very something !! yihaaa
I feel better, so happy but this pleasure hasn't on the top.


Sesuatu bgt deh udah kelar UN SMK..
hmm, Ini baru kesenangan tahap awal buat Gue, kenapa gitu ?
Soalnya Gue sekolah 4 tahun jurusan Analis Kimia, ya enggak kaya kebanyakan siswa-siswi putih abu-abu lainnya yang jangka waktunya 3 tahun ataupun 2 tahun seperti kelas akselerasi yang tahun ini udah ngelepasin seragam putih abu-abunya, sedangkan Gue malahan nambah 1 tahun lagi, dan tahun ini Gue masih pakai seragam putih abu-abu.
Rasanya iri sama temen-temen seangkatan Gue yang udah pada nyiapain segala sesuatunya setelah kelulusan tahun ini, dari persiapan SNMPTN ataupun PMDK ke kampus yang mereka minati. Seneng bisa ngeliat antusias dan semangatnya mereka !!
Tahun depan giliran Gue yang punya semangat dan antusias seperti mereka untuk pergi ke Universitas yang diinginkan (amiiin) tapi banyak yang bilang "sayang banget sekolah 4 tahun dan harus kuliah lagi!! lebih baik kerja dulu"
 Menurut Gue enggak ada yang perlu disayangkan selama masih ada kesempatan untuk kuliah kenapa harus disia-siakan, justru itu adalah kesempatan yang baik untuk masa depan nantinya malahan kalaupun bisa Gue pengen Kerja sambil Kuliah. 
Berharap semoga semua bisa terwujud dan sekarang lebih baik ngejalanin hari-hari Gue dengan harapan lebih baik lagi !!
Kesempatan itu pasti ada dan datang pada waktunya, sekarang lebih baik fokus menyelesaikan tugas-tugas akhir sekolah --> PKT, PKL, dan Ujian Kompetensi 


Keep Fighting !!!
I hope, All be better than the last and I get satisfy something that makes My Parents, My Fams, and Myself to be happy....



Desty Anne

13 April 2012

Bayang Semu

Bayang Semu


Pertemuan itu yang membuatku teringat kembali akan segala kenangan dimasa kecilku dulu yang penuh gelak tawa, canda, dan tangis saat bersamanya. Melihat sosoknya sekarang semakin membuat hatiku bergetar dan menjadi salah tingkah, tak tahu apa yang harus kulakukan bahkan untuk sekedar menyapanya Aku tak punya keberanian. Aku hanyalah satu dari sekian wanita yang menaruh hati kepadanya. Ingin rasanya Aku mengungkapkan apa yang sedang kurasakan namun tak ada keberanian untuk ungkapkan semua itu. Sejujurnya Aku tak ingin jatuh terlalu dalam, jatuh dalam cinta yang tak berujung dan mungkin hanya Aku yang merasakannya tapi tidak dengannya. Bayang-bayang dirinya seakan hadir dalam hari-hariku terlebih ketika Aku ingin tidur seolah-olah dirinya hadir didekatku, menemani dan menenangkan diriku hingga Aku dapat tertidur lelap dimalamku dan kembali terbangun dipagi hari. Terlalu banyak khayalan tentang dirinya didalam otakku dan mungkin semua khayalan indah itu hanya ada dalam fikiranku saja dan akan menjadi bayang semu.

Apa yang sedang kurasakan sekarang tak pernah ku berharap akan dapat merasakannya. Baru kusadari jika sosoknya telah menjadi yang berarti untuk diriku. Tak ada kata terlambat untuk dapat mencintai sesorang tapi untuk apa bertahan demi cinta yang tak berujung? Bukannya Aku tak ingin ungkapkan semuanya tetapi Aku tahu siapa dirinya, sulit untukku mendapatkan hatinya. Keaadaan yang tak mendukung dan sang dewi cinta yang tak berpihak padaku. Mungkin saat ini Aku hanya dapat mengagumi dirinya saja dan tak menjadi yang berarti untuknya tapi tak ada yang tahu tentang jodoh, tak ingin juga Aku memikirkannya kelak ia yang akan menjadi cinta sejatiku justru semua itu terbersit ketika Aku sedang merasa sepi dan sendiri dan hal itu pula yang dapat menjadi salah satu pengobat hatiku untuk bangkit dan berusaha menjalani hari-hariku dengan senyuman yang dapat memberikan spirit untukku.

Biarkanlah semua menjadi khayalan terindahku saja dan menjadikan semua kenangan bersamanya sebagai kenangan terindah untukku. Tak mengaharapkan sesuatu yang lebih, sudah mengenalnya dan pernah dekat dengannya itu sudah membuatku cukup merasa bahagia. Tak terpungkiri, jika sebenarnya hatiku menginginkan sosoknya tumbuh menjadi sosok yang dapat mengindahkan hari-hariku. Dirinya hadir sebagai bayang semu dan tak nyata untukku. Betapa sakitnya rasa cinta tak berbalas, tetapi tak ada sedikit pun niat untukku dapat segera melupakan perasaanku ini. Menurutku, semakin seseorang berusaha keras untuk melupakannya semua hal yang berkaitan dengannya akan terus membayangi. Ini memang situasi sulit tapi yakinlah jika perasaan itu akan hilang dengan sendirinya. Jangan pernah ada kata penyesalan untuk mencintai seseorang karena lebih baik cinta daripada menyesal dikemudian hari. 

Aku berharap akan ada keajaiban yang datang untukku tapi apa daya diriku ini, mungkin harapan tinggallah harapan, tak semua apa yang diharapkan dapat menjadi kenyataan. Satu hal yang ku yakini adalah dua orang yang saling mencintai merupakan suatu keajaiban yang tak ternilai oleh apapun bahkan hari-hari yang dilalui akan selalu menjadi hari yang terindah, sungguh inilah salah satu kebahagiaan sejati yang selalu diimpikan setiap orang, dapat mencintai dan dicintai!! Aku yakin dan percaya kelak Aku akan memiliki keajaiban dan kebahagiaan sejati itu walau ku tak tahu dengan siapa nantinya Aku akan berjodoh tetapi Dialah sosok lelaki terbaik yang Allah SWT berikan ukntukku (Amiiin..)


Desty Anne

07 April 2012

Putih Biru

Masa-masa PUTIH BIRU itu....

In My opinion :

Masa-masa PUTIH BIRU itu merupakan masa-masa peralihan yaitu melepas masa kanak-kanak menuju masa-masa remaja. Masa-masa inilah yang mungkin takkan terlupakan!! Akan terjadi banyak perubahan dalam masa peralihan ini, misalnya mulai puber, udah bisa bergaya sesuai dengan trend mode, dan mulai tertarik dengan lawan jenis. Itu hanyalah sebagian hal kecil yang sering terjadi, mungkin masih banyak yang terjadi tapi gue ga akan bahas tentang hal itu, lebih tepatnya untuk kali ini hal yang akan dibahas adalah kenangan-kenangan semasa SMP gue dulu (mungkin bisa dibilang curcol kali yaa hihi). Almamater SMP gue dulu itu namanya SMP TARUNA ANDIGHA Bogor yang beralamat di Jl. Veteran No 46 Bogor Tengah biasa disingkat TA 1046. To the point ajah deh yaa.. cuuus gue cuma pengen nulis segala sesuatunya yang membuat gue merasa senang berada di lingkungan SMP Taruna Andigha..!!

 I wanna just shared all about something happened that makes me enjoy and fun in My TA JHS

Dulu pernah nyesel juga sih ga bisa sekolah di SMP Negeri, tapi gimana ya semuanya udah gue lakuin tapi takdir tak berpihak. Mau ga mau suka ga suka, gue harus tetep sekolah dan akhirnya SMP TARUNA ANDIGHA Bogor inilah yang telah menjadi bagian dari sejarah hidup gue selama mas-masa putih biru dan telah menjadi saksi bisu dihar-hari gue. The first time dateng ke SMP Taruna Andigha, sempet ga percaya ngeliat gedung utama yang tak lain terlihat seperti kantor bukan sekolah. And this is the picture of Taruna Andigha's main building. Check it out !!




Ada banyak hal yang bikin gue ga nyesel menghabiskan masa-masa putih biru di SMP Taruna Andigha Bogor ini. Masih tersimpan rapi dalam memori gue semua kenagan indah maupun tak indah, mulai dari pendaftaran, masa-masa MOS, LDK, dan masih banyak lagi kenangan yang takkan mungkin terlupakan. gue juga seneng bisa menjadi bagian dari keluarga Taruna Andigha JHS. Bisa mengenal guru-guru yang baik, Mereka tak sekedar menjadi pengajar buat gue tapi bisa dijdikan seseorang yang bisa diajak berbagi cerita layaknya sahabat dan teman sepermainan. Dari sekian banyak guru, Ada beberapa guru yang udah gue anggap sebagai sahabat gue sendiri, gue ngerasa nyaman dikala bisa berbagi cerita dengannya. Dia adalah Ibu Siti Alisah S.Kom yang tak lain adalah guru TIK di SMP taruna Andigha. Beliau juga salah satu penyemangat terbesar gue untuk terus belajar, "Dimana pun kita berada yang namanya belajar takkan pernah mengenal kata putus". Itu sebabnya gue selalu berusaha untuk selalu menambah wawasan di bidang TIK, bukan karena Bunda mengajar TIK tapi karena jaman semakin maju otomatis kita juga harus bisa menguasai ilmu tekhnologi yang semakin canggih, bukan berarti pelajaran yang lain juga ga kalah pentingnya. Selain Bunda Alisah, Ada juga Ibu Yenny Setia pakarti S.Pd (Wali kelas 9 B) yang selalu nyemangatin gue kalo gue lagi ngerasa down (thanks mamiii..), Ms. Ernawati S.Pd yang udah memberikan pelajaran Bahasa Inggris dan membuat gue semakin meyukai pelajaran tersebut (Karena Ms. Erna telah membuktikan kalau Bahasa Inggris itu tidak menakutkan malahan bisa bikin Fun, Thanks Misss...), Pak Reza Ramdhani Tolibin S.Kh (guru favorit gue nih hihi.. mirip sama Christian Sugiono lhoo..) Thanks buat semua advice dan masukannya :D (Maaf ya pak suka ga konsen kalau jam pelajaran bapak.. Kangen nih sama gamesnya trus kalo kalah disuruh nyanyi lagu GANTUNG hehe), dan Pak Yadi (Guru Olahraga yang paling kocaaak and melow!!) Belajar olahraga sama guru yang satu ini dijamin seruu deh walaupun terkadang agak rumpi haha tapi ga jadi masalah (gue pernah jadi korban rumpiannya lhoo haha faktany juga sih hihi) thanks ya pak udah ngasih momment yang indah waktu ujian praktek Badminton and basket, juga buat semua guru yang ga bisa gue sebutin satu-persatu!! 

Thanks for everything and I'm so glad to know you all of my teacher in TA JHS..!!

Selain kangen sama guru-gurnya, Gue juga kangen sama lingkungan sekolahannya, Mulai dari  suasana belajar dikelas (Kalo ga ada guru pasti rusuh deh haha dan yang paling gue inget pas jam pelajaran kosong, always deh yaa lempar-lemparan sampah sama kelas tetangga). Kangen bisa bercanda sambil rumpi bareng sama Ratna, Tiara, dan Amenk (miss you girls!!). Mungkin ga akan habisnya kalo gue harus nulis semua kejadian menarik yang terjadi di lingkungan SMP TA, gue hanya ingin nulis pengalaman yang gue anggap The Greatest Momments!! Pertama kali gue kenalan sama temen baru di sekolah itu sama Ratna dan Tiara (Karena pertemuan itu juga buat kita jadi deket sampe sekarang), tapi ada kejadian yang bikin gue sama Ratna berantem (salah gue juga sih, maaf ciiin ember emang nih mulut yee bisa sampe keceplosan hihi tapi karena pengalaman itu gue jadi bisa introspeksi diri sendiri untuk lebih hati-hati dalam berbicara haha) akhirnya kita berdamai juga sih itu semua berkat bantuan Bunda Alisah (Thanks Bunds :* hihi) dan ada satu hal yang bikin gue selalu semangat saat dikelas (I could meet ......). Bisa dibilang masa-masa pemberontakan mulai terjadi dikelas 8 (mulai sok jadi anak gaul :p) tapi mulai dari kelas 8 ini banyak banget pengalamannya terutama pengalaman menjadi sekertaris MPK terutama pas waktu di LDK, waaaaw banget deh rasanya!! (Banyak banget hal yang mngesankan selama menjadi pengurus, semua rasa lelah hilang seketika disaat acara yang dibuat dapat dinikmati banyak siswa dan puncaknya pada acara PENSI SMP TA tahun 2008, walaupun ga sebesar PENSI biasanya tapi semua kerasa bgt apa yang udah dikerjain dapat terbayarkan dengan melihat banyak orang menikmati acara tersebut! Ga nyesel sampe harus pulang malem hihi). Seneng juga bisa ikutan ngeMOS adek-adek kelas, seruuu deh pastinya! Bisa kenalan sama adek-adek kelas baru dan berbagi cerita bersama. Ada Momments yang ga kalah pentingjuga, dimana kita harus melepas jabatan kepengurusan OSIS dan MPK tahun 2008 (sedih sih yaa tapi mau gimana lagi harus mempersiapkan UN), Rasanya bisa ngeLDK adek-adek kelas itu seruuu, kocaak, pastinya seneng bisa ngejahilin orang (haha gantian yaa.. so sorry). Dan ini ada foto pengurus OSIS dan MPK SMP Taruna Andigha Masa Jabatan 2007-2008 disaat LDK pengurus OSIS dan MPK yang baru.


Di kelas 8 juga, Gue mulai sok-sokan punya geng yang secara ga langsung itu nama dicetusin sama Amenk pas lagi nunggu kereta di Stasiun Bogor tepatnya sekitar jam setengah 4 sore tanggal 08-08-2008 (cantiik ya angkanya), ya geng-gengan ini dikasih nama "CHEPPOII" (nama pelesetan dari Angin sepoi-sepoi hihi) dan Cheppoii terdiri dari : Amenk, Winda, Anna, Elvira, Dhea, dan Gue (Desty) tapi karena ada satu dan lain hal, Ada 2 tambahan personil cowok nih namanya Ubay dan Syawal (Buat gue CHEPPOII akan selalu ada walupun sekarang kita semua udah misah dan punya kehidupan masing-masing, You're always stay in my memories guys! :*). 

Check it out guys !! It's OURS (CHEPPOII) 

Me, Dea, Winda, Anna, Elvira, Amenk

Me, Dea, Winda, Anna, Elvira, Amenk

Me, Winda, Anna, Elvira, Amenk, Dea

Me, Dea, Winda, Anna, Tiara, Amenk

Kesenangan gue bukan sama CHEPPOII ajah tapi masih banyak hal yang gue ga bisa lupain karena gue ga dapetin itu semua di masa putih abu-abu sekarang ini. Gue kangen pengen bisa ngelive match futsal lagi (Apalagi acara rutin 3ON3 yang selalu diadain sama SMA :'( huhu). Suatu kebanggan dapeat mensupport teman-teman tim futsal di kandang sendiri, kalah menang ga jadi masalah yang terpenting adalah momments kebersamaan dan kekompakannya! Ada juga momments yang paling memalukan buat gue, bisa dibilang shock teraphy siapa yang ga kaget coba sehabis drama bahasa Inggris disuruh menghadap Pak Asep Jalal (Wakasek SarPras) dan Apa yang terjadi ternyata gue dan teman-teman piket gue kena hukuman karena piketnya ga bersih. Hal yang paling memalukan adalah kita semua harus berdiri di samping lapangan sambil bawa alat-alat kebersihan (tengah hari bolong pula) terus udahannya kita salim ke adek kelas (sungguh terlalu..). Tapi itu akan tetap jadi momments yang tak terlupakan kok!! Momments yang terpenting adalah waktu akhir-akhir kelas 9 dari jaman pengayaan sampe hari H pun tiba yaitu tanggal 27-30 April 2009 (UN SMP). Ada ajah kejadian lucu dan menarik, apalagi waktu UN dan UAS (waah sesuatu banget deh buat gue bisa seruangan dan kerjasama sama si dia haha). Waktu pas foto-foto buku tahunan SMP, waaaah baru deh kerasa kalo kita bakal berpisah! tapi sayang bgt foto-foto buku tahunannya ga semua dimasukin :'( (padahal kan itu momments) dan gue cuma punya foto ini ajh, check it out guys!!


Yang paling gue sesalkan lagi, gue ga punya foto perpisahan SMP tepatnya tanggal 06-06-2009 pas banget sama hari ulang tahun wali kelas 9B --> Ibu Yenny :'( Rasanya nyesel banget deh karena ga ada satupun foto kenangan perpisahan (dulu itu emang gue orangnya ga narsiss sih bisa dibilang anti kamera!! *menghibur diri). 

Semua itu hanyalah sebagian kecil cerita masa-masa putih biru gue di SMP Taruna Andigha tercinta, Hal yang gue ga bisa lupain sampe sekarang adalah Pentingnya Arti Sahabat dalam hari-hari gue!! Seneng banget bisa punya sahabat yang baik dan sampe sekarang masih care dan peduli sama gue. Jujur ajah, gue baru ngerasa kehilangan arti seorang sahabat setelah gue pisah dari mereka dan ga bisa sama-sama lagi untuk berbagi cerita suka maupun duka. dan inilah beberapa foto yang gue edit jadi satu foto bersama sahabat tercinta (Ratna Indria sari dan Atika Wulanda --> Thanks girls for everything!! Semoga persahabatan ini takkan pernah lekang oleh waktu yaa)













Hal lain yang membuat gue menjadikan masa-masa putih biru sebagai masa-masa terindah adalah dimana gue dapat merasakan suatu perasaan yang berbeda dan belum pernah gue rasain sebelumnya terhadap teman lelaki, itu gue rasain saat gue bisa mengenalnya dan setidaknya gue pernah merasakan menjadi orang yang dekat dengannya walaupun Dia ga bisa gue miliki. Hubungan pertemanan yang cukup dekat anatara gue dan dia itu sudah lebih dari cukup dengan gue bisa lihat dia setiap hari disekolah. Sekarang gue pun gue jadi tahu bagaimana mencintainya seseorang dengan tulus walaupun semua takkan berakhir dengan indah!! tanpa mengenalnya mungkin gue ga akan bisa merasakan bagaimana mencintainya seseorang walaupun akhirnya tak berbalas (Inilah pelajaran hidup yang paling berharga yang bisa gue petik) dan gue pun takkan pernah malu untuk mengakuinya. Rasa cinta yang tak berbalas tak menjadikan penghalang keceriaan di har-hari gue! Gue juga sangat bersyukur karena sampai saat ini, gue masih berhubungan baik dengannya walaupun hanya sebatas teman biasa.

Better to Love than regrets in the future !!
"Thanks to Allah SWT who blessing us in everything..!! I'm very pleased and very grateful for everything that happened in my days. All of momments in  Taruna Andigha JHS will be part of my life and always be in my mind...."




Desty Anne

04 April 2012

Rabu, 04-04-2012 at 17:24 WIB

 
13 days goes to UN on 16-18 April 2012
I still preparing all everything for the final test in VHS
I don't know what happened with my feeling now !!
My feeling says that I still finding the SPIRIT for myself
Yaaa.. Yaa.. Yaaa..
I shouldn't be like this !!
I must SPIRIT to get final test 
But I'm not ready to meet Math in the final test
Study.. Study.. Study..
STUDY HARD !!
I can't do it for myself
I don't like it!!
It makes me bored and bad mood :'(
Indonesian and English lesson....
I think, I'm ready to meet them in the final test!!
But say NO to meet Math
It's one of the lesson that I don't like
I've tried but the result is not good
So tired !!!
E.N.V.Y with someone who do the questions Math..
Ya Allah.. Please help Me !!
I need your helping NOW
Please give Me more SPIRIT...


Everything all happened in my days...
I must accept it!!

"My days are My struggles" 


....KEEP FIGHTING FOR MYSELF....


Desty Anne

03 April 2012

Jadi Jurnalis itu..?!

Bagi gue itu menjadi seorang JURNALIS itu ga semudah apa yang dibayangkan kebanyakan orang. Jarang juga sih orang yang minat jadi jurnalis, tapi sebenarnya asyik juga kalo ngebayangin gimana susahnya nyari berita tapi pada akhirnya berita yang kita buat dapat bermanfaat untuk orang lain. Rasa lelah pun hilang seketika melihat orang dapat menikmati hasil kerja kita. Yaa, itu salah satu hal yang bikin gue tertarik dengan dunia jurnalistik. Selain itu juga gue tertarik sama dunia broadcasting, walaupun sebenarnya jurnalistik lebih luas dibandingkan dengan broadcasting tapi buat gue kedua pekerjaan itu mengasyikkan. Pengen deh bisa jadi bagian dari crew film ataupun crew-crew lainnya kayanya asyik..!!


Jadi JURNALIST itu..............

            KEREN..!!

menantang..!!

penuh petualangan..!!

menambah wawasan..!!

bikin deg-degan..!!

menggenggam dunia..!!

 

Gue dapet kata-kata itu dari salah satu iklan di stasiun televisi swasta yang ngadain audisi untuk jadi jurnalis (pengen ikutan tapi sayang gue belum lulus sekolah.. sabar dulu deh!!) dengan adanya kata-kata seperti itu justru lebih memotivasi gue kalo suatu hari nanti mimpi gue bakalterwujud, bisa menjadi seorang jurnalis yang selalu mentaati kode etik jurnalistik yang berlaku di Indonesia ataupun menjadi seorang broadcaster yang handal dan profesional tentunya... Semoga ajah semua harapan gue bisa jadi kenyataan, amiiiin

I wish, I could be a part of JOURNALISM or BROADCASTING world...!! 
As soon as posible, My dream will come true..
Keep Fighting!!
 
 DESTY ANNE

MAAF...

Maaf...


Apakah arti seuntai kata “MAAF” jika hanya terucap dari bibir saja ?! Apakah dengan mengucapkan kata “MAAF” semua kesalahan yang diperbuat akan terselesaikan ?!  Jawabannya tentu saja “Tidak!!”. Tak ada gunanya pula jika kata “MAAF” hanya terucap dilisan saja tidak disertai dengan niat dari hati yang tulus. Seseorang yang tulus mengucapkan kata “MAAF” akan terlihat benar-benar menysal akan sesuatu yang telah diperbuatnya dan tipe orang seperti itu juga tidak akan dengan mudahnya mengumbar kata “MAAF” jika ia tidak mengetahui kesalahan yang ia lakukan, maksudnya orang-orang seperti ini biasanya terlihat lebih peka dengan lingkungannya dan ga mudah juga untuk dia melakukan kesalahan, justru ia akan terlihat lebih menjaga sikap dan perkataannya agar tidak menyakiti perasaan orang lain ataupun menyinggungnya. So, jangan pernah deh ya sering-sering mengobral kata “MAAF”.. Lebih baik jadi orang yang pemaaf dan bisa lebih peka terhadap orang lain dan lingkungan. Hidup akan terasa lebih nyaman dan hari-hari yang terlewati akan mempunyai arti dan makna tersendiri jika kita selalu berusaha untuk lebih mengintrospeksi diri dimana dan kapan pun kita berada.


Desty Anne

01 April 2012

Dikala HUJAN Reda dan PELANGI Datang

Dikala HUJAN Reda dan
PELANGI Datang

PELANGI & HUJAN adalah dua hal yang berkaitan. Dikala HUJAN telah reda, Dikala itu pula PELANGI ada namun PELANGI tak selalu ada disaat HUJAN reda. Ketika PELANGI itu datang, banyak orang tersenyum bahagia karena melihat keindahan 7 warna yang diperlihatkannya. PELANGI merupakan sesuatu yang indah ketika seseorang melihatnya, juga dapat menjadi penghibur lara disaat sedih ataupun ketika bad mood sekalipun.  HUJAN yang dapat diibaratkan dengan kesedihan atau tangisan seseorang dan PELANGI yang dapat diibaratkan sebagai obat penawar setelah kesedihan menghampiri, juga dapat menghadirkan senyuman bagi yang melihatnya merupakan obat yang sangat ampuh untuk melupakan kesedihan yang ada karena hidup banyak warna!! So, seberat apapun masalahnya, Pasti akan ada jalan keluarnya, kelak PELANGI itu pasti datang setelah HUJAN sekalipun badai mengahampiri (Believed it!!).


Aku ingin menjadi seperti PELANGI yang jarang dilihat tetapi ketika PELANGI itu ada, banyak orang yang melihatnya. Maksudnya Aku ingin menjadi yang berarti walaupun Aku tak selalu bersamanya namun ketika Aku bersamanya, Aku ingin dia melihatku dan menjadikanku sosok yang berarti untuknya  juga dapat  memberikan senyuman setelah HUJAN pun  reda, maksudnya adalah Aku ingin menjadi sosok yang berarti dimata seseorang bukan disaat bahagianya saja tapi Aku ingin menjadi sosok yang berarti ketika kesedihan datang menghampirinya dan Akulah sosok yang dapat meredakan kesedihannya dan membuatnya kembali tersenyum. Walaupun sosok ku tak selalu ada didekatnya, sungguh hati ini senang jika Aku diberikan kesempatan untuk membuatnya tersenyum dan membuatnya merasa nyaman disaat sedang bersamaku. Aku tak hanya ingin menjadi sosok yang berarti dimatanya ketika ia merasa bahagia tapi Aku ingin mejadi sosok yang berarti ketika kesedihan menghampirinya ataupun masalah datang kepadanya, dan Akulah yang menjadi PELANGI untuknya!! Itu semua akan lebih berarti dibandingkan apapun.


“Aku ingin menjadi sosok yang berarti untuknya baik disaat bahagianya ataupun disaat sedihnya tetapi Aku lebih ingin menjadi PELANGI disaat HUJAN menghampirinya karena PELANGI tak selalu ada disaat HUJAN reda, namun PELANGI dapat memberikan senyuman berarti bagi yang melihatnya, walaupun Aku tak selalu ada didekatnya tetapi Aku akan selalu menjadi sosok PELANGI untuknya, sosok yang dapat mengembalikan senyumannya ketika ia sedang lara.”



DESTY ANNE